BUKITTINGGI - Pembangunan kembali Pasar Atas Bukittinggi, Sumatera Barat sepenuhnya dibiayai Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). Pemerintah pusat menggelontorkan dana sekitar Rp399 untuk membangun kembali pasar yang terbakar pada 30 Oktober 2017 lalu tersebut.
Wakil Walikota Bukittinggi Irwandi menerima kedatangan Tim Safari Ramadhan dipimpin Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sumatera Barat Hendra Irwan Rahim, Rabu (23/5) malam mengungkapkan hal tersebut.
"Pembangunan kembali Pasar Atas Bukittinggi akan dibiayai sepenuhnya melalui dana APBN," ungkap Irwandi.
Proses pembangunan kembali pasar tersebut saat ini masih dalam tahap lelang. Diperkirakan, pada Juni 2018 mendatang sudah tandatangan kontrak kerja.
"Proses lelang seluruhnya dilakukan oleh pemerintah pusat. Kita hanya tinggal menerima saja," lanjutnya.
Menyinggung alokasi dana sharing APBD Provinsi Sumatera Barat, Irwandi menjelaskan dana tersebut tidak bisa digunakan. Keputusan tidak menggunakan dana sharing tersebut setelah Pemko Bukittinggi berkonsultasi dengan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).
"Setelah dikonsultasikan, dana sharing APBD provinsi sekitar Rp14 miliar tidak bisa kami gunakan," ujarnya.
Ketua DPRD Provinsi Sumatera Barat Hendra Irwan Rahim menyambut baik pembiayaan pembangunan kembali Pasar Atas oleh pemerintah pusat tersebut. Jika dana sharing yang sudah disediakan memang tidak bisa digunakan, akan dialihkan untuk kepentingan pembangunan lainnya.
"Dengan sepenuhnya dibiayai pemerintah pusat, tentunya daerah akan sangat terbantu, baik Pemko Bukittinggi maupun Pemprov Sumatera Barat. Dana yang tidak bisa digunakan bisa dimanfaatkan untuk membiayai program pembangunan prioritas lainnya yang masih membutuhkan pembiayaan," kata Hendra.
Dia berharap, pelaksanaan pembangunan Pasar Atas dapat berjalan dengan baik dan lancar. Proses pelelangan diharapkan bisa selesai secepatnya dan pekerjaan pembangunan bisa langsung dimulai.
Hendra menegaskan, Pasar Atas merupakan salah satu penggerak perekonomian masyarakat. Pasar tersebut menjadi sentra penjualan hasil industri masyarakat yang pemasarannya hingga ke luar negeri.
"Semoga proses pekerjaan pembangunan kembali Pasar Atas dapat berjalan dengan lancar dan cepat selesai agar dapat kembali dimanfaatkan," harapnya.
Tim Safari Ramadhan Pemerintah Provinsi Sumatera Barat yang dipimpin Ketua DPRD Hendra Irwan Rahim di Bukittinggi dipusatkan di Masjid Mukhlisin Manggih Gantiang Koto Selayan. Hendra Irwan Rahim didampingi Sekretaris DPRD Sumatera Barat H. Raflis serta sejumlah pimpinan OPD Provinsi Sumatera Barat.
Dalam kesempatan safari tersebut, Hendra menyerahkan bantuan uang dari pemprov Sumatera Barat secara simbolis kepada pengurus masjid sebesar Rp20 juta. Bantuan dimaksudkan untuk pembangunan masjid tersebut. *Publikasi/01