Memanfaatkan agenda reses masa persidangan ketiga tahun 2022, anggota DPRD Sumbar, Nurkhalis Dt Bijo Dirajo turun ke daerah pemilihannya (Dapil) di Payakumbuh dan Limapuluh Kota. Reses yang dijalankan Nurkhalis ini berlangsung dari tanggal 21 sampai 28 Juni kemarin.
Lebih kurang sebanyak tujuh titik di Dapilnya didatangi Nurkhalis untuk bertatap muka dengan konstituen, dan menyerap aspirasi dari mereka.
Nurkhalis Jumat (1/7) menyampaikan, dalam pertemuan dengan masyarakat tersebut banyak asiprasi dan masukan-masukan yang dihimpun.
"Yang disampaikan masyarakat diantaranya masalah harga pupuk yang kian mahal dan sulitnya untuk mendapatkan pupuk tersebut, ketiadaan irigasi untuk mendukung pertanian, dan permintaan bibit buah-buahan," ucapnya.
Terkait mahalnya pupuk dan terus menerus menjadi keluhan bagi petani, sebut Nurkhalis, ini akan menjadi acuan bagi dirinya untuk bisa diperjuangkan dan dicari solusinya ke depan.
Politisi Gerindra ini menyebut, pada penganggaran berikutnya ia akan memasukkan program yang bisa menjadi solusi untuk petani, agar mereka tidak lagi kesulitan mendapatkan pupuk.
Sasarannya adalah dengan mengarahkan masyarakat petani menggunakan pupuk organik.
"Kita akan dorong masyarakat membuat pupuk organik. Terkait peralatan, ilmunya, atau seperti apa metodenya akan kita bantu melalui anggaran Pokir," ujar Nurkhalis yang juga Ketua DPC Partai Gerindra Kota Payakumbuh tersebut.
Nurkhalis menambahkan, pihaknya mendorong petani beralih menggunakan pupuk organik supaya ke depan mereka tidak terbebani lagi dengan harga pupuk yang mahal. Untuk bahan baku, kata dia, di Limapuluh Kota dan Payakumbuh bahan bakunya cukup banyak tersedia. Yaitunya dari peternakan ayam yang terdapat di dua daerah itu, dan sejauh ini kondisinya
memang belum terkelola secara optimal.
"Melalui pembuatan pupuk organik, akan bisa dikolaborasikan antara pertanian dan peternakan, jadi antara pertanian dan peternakan ini terintegrasi. Dengan memggunakan pupuk organik juga, biaya produksi bisa ditekan, sehingga petani bisa mendapatkan keuntungan dari produksi yang didapat," kata Nurkhalis yang juga merupakan anggota Komisi II DPRD Sumbar tersebut
Terkait agenda reses yang dilaksanakan Nurkhalis di Dapilnya di Payakumbuh dan Limapuluh Kota, beberapa nagari atau daerah yang dikunjungi Nurkhalis diantaranya, Gantiang, Tanjuang Pati, Guguak, Nagari Lubuak Batinggkok, Situjuah dan yang lainnya.